Author Topic: KANISIUS - Dasar Akuntansi Berbasis Komputer - Yulius Eka Agung Seputra  (Read 1626 times)

Offlinesongyou

Hero Member


Dasar Akuntansi Berbasis Komputer
Yulius Eka Agung Seputra, S.T., M.Si.


Buku "Dasar Akuntansi Berbasis Komputer" ini berusaha mengubah pandangan dan perilaku mahasiswa dalam belajar. Buku ini disusun sebagai buku teks yang lengkap dan dimaksudkan sebagai buku acuan dasar. Disusun dengan menggunakan pendekatan sistem yang menjelaskan terbentuknya sebuah laporan keuangan. Pendekatan ini merupakan pendekatan yang masuk akal dalam menanamkan pengertian akuntansi. Buku ini sangat berguna bagi mahasiswa, pengajar, pendidik, praktisi keuangan, serta mereka yang berkecimpung dalam akuntansi dan komputer.

Dengan pendekatan sistem dan penalaran serta menggunakan aplikasi yang dihubungkan langsung dengan teori, akuntansi diperkenalkan dengan cara membawa mahasiswa mengikuti tahap-tahap pengembangan sistem akuntansi mulai dari sistem yang paling sederhana (sistem ingatan), kemudian sistem "embrionik", sampai sistem yang cukup canggih dengan komputer. Dengan pendekatan semacam ini, mahasiswa akan memperoleh gambaran yang lengkap dan terpadu tentang akuntansi sebagai suatu sistem informasi. Keterpaduan dicapai dengan rancangan penyajian topik yang berurutan dan berkaitan secara logis. Pertanyaan diskusi, soal, dan latihan dirancang untuk memperkuat (reinforcement) pemahaman konsep yang dibahas dalam suatu bab dan untuk menyiapkan pengetahuan awal dalam mempelajari bab berikutnya.



Download Bukunya di sini


Aplikasi TOKO BUKU tersedia untuk iOS,Android,dan Windows