Author Topic: MNC Let's Play Edisi 23 Maret 2017  (Read 1725 times)

Offlinesongyou

Hero Member

MNC Let's Play Edisi 23 Maret 2017
| March 02, 2017, 08:45:11 AM

Edisi 23 Maret 2017 - MNC Lets Play

Masyarakat Indonesia memiliki hari peringatan film nasional yang jatuh setiap 30 Maret. Rupanya, ada alasan terhadap pemilihan tanggal tersebut. 30 Maret 1950 merupakan hari pertama pengambilan gambar film Darah dan Doa atau Long March of Siliwangi. Film tersebut merupakan yang pertama disutradarai orang Indonesia asli, yakni Usmar Ismail. Film Darah dan Doa juga adalah produksi perusahaan film nasional Indonesia (Perfini), yang juga didirikan oleh Usmar Ismail. Karenanya, tanggal 30 Maret ditetapkan sebagai Hari Perfilman Nasional. Bioskop pertama di Indonesia didirikan pada 5 Desember 1900, di Tanah Abang, Batavia. Ketika itu, bioskop hanya menayangkan film-film bisu. Lalu di tahun 1926, film bisu pertama yang dibuat di Indonesia berjudul "Loetoeng Kasaroeng". Namun, sutradaranya adalah orang Belanda, yakni G. Kruger dan L. Heuveldorp. SImak lebih lengkap cerita di balik "Hari Perfilman Nasional 30 Maret" hanya di Majalah Let's Play edisi bulan ini.


Download majalahnya di sini


Aplikasi MAJALAH INDONESIA tersedia untuk iOS,Android,dan Windows