Edisi 42 / XIV - Otoplus
Bukan sekadar dibicarakan oleh peserta saat berada di venue, OtoPlus Shwobike Fighting 2017 yang berafiliasi dengan AMD World Championship juga menjadi omongan di media sosial. Tak hanya tim Otomotif Group yang berjuang keras untuk menghadirkan gelaran OTOPLUS Showbike Fighting 2017 affiliated with AMD World Championship, para builder pun tak kalah semangatnya, meskipun harus disadari, persiapan hanya 2 bulan! Persiapan sangat terbatas membuat para calon peserta berusaha semaksimal mungkin. "Sesuai info dari pihak OTOPLUS, motor yang diikutkan tidak harus karya baru. Sebab builder yang menang Golden Ticket ke AMD Intermot 2018 diberi kesempatan bikin motor baru. Makanya kami sengaja turun dengan motor yang sudah tersedia, sekadar memaksimalkan detail," tutur Purnama dari Glanet Radical Motorsickles, Bandung. Karena itu, pada kesempatan ini Majalah OtoPlus mengulas tuntas tentang segala sesuatu yang berkaitan dengan gelaran OtoPlus Shownbike Fighting 2017, mulai dari awal persiapan sampai akhir acara serta daftar peserta dan pemenang. Selain itu, pada edisi khusus kali ini, Majalah OtoPlus membahas semua jenis motor yang berhasil menjadi pemenang pada acara tersebut.
Download majalahnya di sini Aplikasi MAJALAH INDONESIA tersedia untuk iOS,Android,dan Windows