Edisi Oktober / 2017 - InfoKomputer
Jika ditanya siapa yang paling berjasa membesarkan Augmented Reality (AR), jawabannya mungkin dunia game. Game, seperti Pokemon GO dan Ingress, berjasa membukakan pemahaman dan membangkitkan rasa penasaran orang tentang teknologi AR. Seiring perkembangannya, pemanfaatan AR tidak lagi sebatas untuk game. Burberry, salah satu pemilik brand fashion premium dunia, baru-baru ini mengumumkan kehadiran fitur AR pada aplikasi mobile miliknya. Ada pula nama Christian Dior, L'Oreal, dan Galeries Lafayette dalam jajaran brand Premium yang telah mengaplikasikan AR. Melihat fenomena tersebut, pemanfaatan Augmented Reality kini makin luas dan beragam, sudah merambah ranah enterprise dan didukung oleh tiga sistem operasi smartphone utama. Perkembangan pesat Augmented Reality di berbagai bidang ini akan diulas sebagai topik utama majalah InfoKomputer edisi Oktober. Simak contoh-contoh menarik pemanfaatan AR di berbagai bidang. Siapa tahu ada peluang peluang baru yang bisa Anda temukan dan wujudkan.
Download Majalahnya di sini Aplikasi MAJALAH INDONESIA tersedia untuk iOS,Android,dan Windows